Optimasi Iklan Shopee untuk Toko Baru: Meraih Penjualan Pertama

by Lezenda

June 30, 2025

Optimasi Iklan Shopee untuk Toko Baru: Meraih Penjualan Pertama Lezenda Website Digital Marketing

Memulai bisnis online di Shopee adalah langkah yang tepat untuk dilakukan di era digital saat ini. Namun, bagi toko baru, tantangan terbesarnya adalah mendapatkan perhatian pembeli dan meraih penjualan pertama. Membuka toko di Shopee bisa diibaratkan seperti membuka kios baru di tengah pasar yang begitu padat. Kamu mungkin memiliki produk yang bagus dengan harga yang bersaing, tapi tanpa adanya perhatian dari calon pembeli, mereka tidak akan tahu keberadaan toko kamu. Tanpa penjualan pertama juga akan sulit membangun momentum, mendapatkan kepercayaan dari calon pembeli, dan mengumpulkan ulasan positif, dimana tiga hal ini sangat penting untuk bertahan dan berkembang di Shopee.

Faktanya, banyak penjual pemula yang merasa kesulitan dalam memahami algoritma Shopee yang kompleks dan menghadapi persaingan yang ketat. Produk mereka kerap tenggelam di antara jutaan produk lain, membuat waktu dan tenaga yang digunakan terasa sia-sia. Di sinilah pentingnya fitur Iklan Shopee. Dengan strategi yang tepat, iklan dapat membantu produk kamu lebih mudah ditemukan, menjangkau calon pembeli yang relevan, dan mempercepat tercapainya penjualan pertama. Menggunakan fitur iklan shopee secara optimal bisa menjadi kunci utama untuk bisa bersaing dan membawa toko baru kamu lebih berkembang lagi.

Optimasi Iklan Shopee

Optimasi iklan Shopee adalah langkah penting untuk membantu toko baru mendapatkan penjualan pertama. Dengan iklan, produk bisa dengan mudah ditemukan oleh pembeli yang relevan tanpa harus menunggu naik secara organik. Namun, agar iklan benar-benar efektif, diperlukan strategi yang tepat, mulai dari riset kata kunci, penargetan audiens, hingga pengelolaan biaya dan evaluasi performa iklan. Tanpa optimasi yang baik, iklan justru bisa membuang biaya tanpa hasil. Maka dari itu, memahami cara kerja iklan Shopee dan mengelolanya dengan tepat adalah kunci untuk pecah telur dan membuka jalan untuk penjualan berikutnya. Berikut beberapa hal penting dalam iklan shopee yang harus kamu pahami.

1. Jenis - Jenis Iklan Shopee

Ada 3 jenis iklan shopee, antara lain:

  • Iklan Pencarian, dimana iklan akan menampilkan produk kamu di halaman pencarian berdasarkan kata kunci tertentu.
  • Iklan Produk Serupa, dimana iklan akan menampilkan produk kamu di halaman produk lain yang serupa.
  • Iklan Toko, dimana iklan akan menampilkan toko kamu berdasarkan kata kunci yang digunakan.

2. Riset Kata Kunci 

Pemilihan kata kunci yang relevan dengan produk kamu sangat penting agar calon pembeli dapat lebih mudah menjangkau produk mu. Kamu dapat melakukan riset kata kunci populer dengan mengetik kata tertentu di kolom pencarian, menggunakan fitur kata kunci rekomendasi shopee, dan menggunakan tools seperti DataPinter. Carilah kata kunci yang memiliki volume pencarian yang besar dan persaingan yang kecil.

3. Menentukan Biaya Iklan

Dalam menjalankan iklan untuk toko baru tidak perlu langsung mengeluarkan dana yang besar. Mulailah dari budget harian yang dapat dijangkau, seperti Rp50.000 dan pantau performa iklan kamu secara berkala. Budget harian untuk iklan dapat kamu tingkatkan apabila data performa iklan sudah cukup untuk kamu jadikan sebagai acuan untuk strategi selanjutnya.

4. Evaluasi Performa Iklan

Setelah kamu menjalankan iklan, kamu harus melakukan evaluasi terhadap performa iklan kamu. Evaluasi ini bertujuan untuk memantau jumlah tayangan iklan, jumlah klik, biaya per klik, serta konversi dari iklan yang menghasilkan penjualan. Pastikan iklan yang kamu jalankan efektif dan tidak menyebabkan boncos.

Optimalkan Produk dan Toko Secara Menyeluruh

Iklan akan jauh lebih efektif jika produk dan tampilan tokomu sudah tertata dengan baik. Pastikan setiap produk memiliki judul yang memuat kata kunci, deskripsi yang lengkap, harga yang kompetitif, serta mulai mengumpulkan ulasan dari pembeli pertama. Tampilan toko juga tidak kalah penting, lengkapi dengan logo, banner toko, dan informasi yang profesional agar calon pembeli lebih percaya. Manfaatkan juga fitur promo seperti voucher toko, diskon terbatas, dan gratis ongkir untuk meningkatkan minat beli dan penjualan toko kamu.

Siap Meraih Penjualan Pertamamu di Shopee? Kami Siap Bantu!

Memulai toko di Shopee memang penuh tantangan, tapi dengan strategi iklan yang tepat, kamu bisa lebih cepat mendapatkan penjualan pertama dan membangun toko yang sukses. Mulai dari riset kata kunci, pengelolaan biaya iklan, hingga optimasi tampilan produk dan toko, semuanya butuh pemahaman yang tepat agar hasilnya maksimal.

Bingung harus memulai darimana? Biarkan Lezenda membantu. Lezenda adalah Digital Agency yang sudah berpengalaman dalam mengelola iklan shopee dan membantu toko-toko dalam meraih penjualan pertama serta meningkatkan penjualan secara berkala dengan strategi khusus. Percayakan optimasi Iklan Shopee kamu pada Lezenda, dan raih penjualan pertamamu lebih cepat! Hubungi kami sekarang dan mulai perjalanan sukses toko onlinemu bersama tim profesional dari Lezenda.

SHARE

Want to

reach out?